TEBUS MURAH SEMBAKO BAGI WARGA KEMANTREN MERGANGSAN
Kemenatren Mergangsan bersama Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta menyelenggrakan tebus murah sembako di halaman Kantor Kemantren Mergangsan Selasa (4/10). Sebanyak 1500 paket sembako dijual dengan harga murah. Satu paket sembako berisi beras 2,5 kilogram, gula pasir 1 kilogram dan minyak goreng 1 liter. Total satu paket sembako itu senilai Rp 50 ribu tapi dijual seharga Rp 25.000.. Penerima kupon merupakan warga di 3 kelurahan di Kemantren Mergangsan yang sudah terdaftar di Dinas Sosial sebagai warga kurang mampu.
Mantri Pamong Praja Mergangsan, Pargiyat dalam acara tersebut menyampaikan tebus murah ini untuk membantu warga dalam memenuhi kebutuhan ditengah kenaikan harga pokok pasca kenaikan harga BBM. “Tebus murah ini juga merupakan upaya pemerintah Kota Yogyakarta dalam menekan angaka inflasi pasca kenaikan harga BBM. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, per September 2022, inflasi di Yogyakarta mencapai 1,05 persen untuk month to month dan inflasi dari tahun ke tahun (September 2022-September 2021) 6,81 persen” imbuh Pargiyat.
Purwanti salah satu penerima manfaat tebus murah menyambut gembira pelaksanaan tebus murah sembako ini, warga dari Keparakan itu berharap tebus murah dapat dilaksanakan rutin karena dapat membantu meringankan warga dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.