MPP Mergangsan Hadiri Rapat Evaluasi Panwascam Mergangsan

MERGANGSAN - Mantri Pamong Praja (MPP) Mergangsan Pargiyat S.I.P menghadiri Rapat Evaluasi Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Mergangsan untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Yogyakarta Tahun 2024, Kamis (23/01/2025). Rapat Evaluasi Panwascam turut dihadiri oleh jajaran Forkopimtren Mergangsan, Lurah se-Mergangsan, Babinsa, Bhabinkamtibmas, BKO dan Panwascam Mergangsan.

Dalam sambutannya MPP Mergangsan menyampaikan bahwa pelaksanaan Pilkada 2024 Kecamatan Mergangsan telah berjalan dengan lancar dan aman. MPP Mergangsan  menegaskan Proses Pelaksanaan Pilkada 2024 sudah sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan dan tidak ada kendala atau masalah yang signifikan selama pelaksanaan Pilkada. MPP Mergangsan juga menambahkan partisipasi dan antusias masyarakat dalam Pilkada 2024 sangat tinggi.

Rapat diakhiri dengan penyerahan laporan akhir Panwascam, dari Panwascam Mergangsan ke MPP Mergangsan dan Lurah se-Mergangsan.